Halaman

Minggu, 02 Maret 2008

PRINCESS SELALU BELAJAR

Hari Jum'at aku sama sekali nggak bisa masuk Yahoo maupun Google. Entah kenapa. Belum lagi sejak Kamis Princess cantik kami sedang batuk pilek panas.

Hhhh............ kami sekeluarga jadi sedih melihat pelita kami redup. Ya, dia biasanya selalu membuat "warna" keluarga kami jadi seperti pelangi, indah, cerah, rame! Beberapa hari ini rengekannya membuat semua trenyuh.

"Dek, kalau boleh, ingin mama gantikan sakit adek."
"Jangan, Ma! Kalau Mama sakit, rumah kita jadi berhenti."
"Mama mesti gitu, kalau anaknya atau suaminya sakit, maunya gantiin."
"Iya, jangan ada yang sakit di rumah ini."

Mas-Masnya marah saat aku berkomentar karena nggak tega melihat Vania kami sakit.

Hari ini Vania mulai lebih menenangkan. Dia bisa tidur meski tidak selelap biasanya. Hei.....Tadi pagi Mas Hafizh berhasil membuat Princess tidur lelap. Ya, dia lelap di pundak dan dalam dekapan Mas Hafizh. Posisi telungkup memeluk pundak yang menjadi favorit Vania jika sakit. Selama ini pundak Papanya yang selalu menina bobokkan Princess. Dan.....sekarang sudah ada dua pundak yang cocok dengan posisi itu.

Ya, meski dalam sakitnya ternyata tambahan kepandaian tidaklah bermasalah. Hei.....hei....hei....dia makin banyak kosa kata yang dikuasai. "Sakit" "gatel" "jangan" dll mulai menyeruak diantara rengekannya.

Hm...hm...hm.... bener-bener pembelajar sejati. Belajar tidak kenal sakit atau sehat.

Tidak ada komentar: