Sejak kemarin, Princess flu. Badannya anget, ingus "meler", sedikit batuk. Hmm..... just common cold, so aku hanya harus meningkatkan staminanya agar si virus nyebelin itu segera hengkang dari tubuh mungilku. Tidak perlu obat apapun. Just nutrisi yang bagus, istirahat cukup (naaaa ini yang sulit), n .......... ASI!!!
But heiiii...... tahu nggak, baby tuh pinter!! Dia tahu harus menghalau virus dari tubuhnya. N dia juga tahu kalau "tentara" paling hebat adalah ASI. Naaah....... karena itulah, Vania menjadi lebih lama dan lebih sering minta ASI. Waduuuh...... kadang sampai semalaman nggak mau lepas. Ya sudah, mamanya nggak bisa tidur...... begadang...... lagi! Yah, nggak papa!! Demi buah hati tercinta.
Karena ASI yang cukup, Princess tetep aktif meski flu. Ke "iseng" annya juga nggak berkurang. Jika aku di depan komputer, dia akan bilang "misi...... misiii....." aku disuruh minggir karena dia mau pakai komputernya. Kalau aku menolak minggir, dengan wajah penuh arti, dia akan pura-pura main dekat komputer. Lalu tiba-tiba........ "klik", ada tangan mungil menyusup dan mencet keyboard. Walaaah.....dia tahu tuts mana yang menyebabkan pekerjaanku "ilang" dari layar. Kadang standby, kadang malah........ turn off!!! O.......M.......G........
Kalau aku pakai Laptop, dia akan ikut tengkurep di kasur daaaan........... tetep aja gangguin mamanya!!! Hhhhhh........ resikonya punya bayi cerdas ya begini. Saat mau marah.......... lhaaa mana mungkin marah melihat senyuman iseng penuh kemenangan yang sudah menghiasi wajah cantiknya itu.
Waaah............. sepertinya kali ini dia menemukan permainan yang lebih mengasyikkan dibanding gangguin mamanya. Ya! sudah cukup lama aku nggak diganggunya.
"Halo.......!"
Tiba-tiba Vania sudah menyodorkan HP ku yang sudah nyambung dengan speakernya ON. Waduuuuh....... siapa itu yang di telpon? Kok suaranya aku nggak begitu kenal? Suara laki-laki lagi???? Lalu aku lihat ..... ternyata dia mencet nama temanku. Walaaah..... adek bisa ganggu orang lagi kerja di kantor!!! Ya sudah, aku bicara kalau yang telpon adalah seorang bayi cantik nan pinter. Dan minta maaf tentu saja. Maaaaaaaf banget ya ..................
Tidak ada komentar:
Posting Komentar