Teriakan Princess yang menggambarkan kebahagiaannya akan ketemu bulan Ramadhan yang disukainya menggema di rumah kami akhir2 ini. Dia bernyanyi, menari riang, dan sibuk berceloteh tentang nikmatnya bulan Ramadhan. Meski dia belum pernah puasa penuh sebulan dengan benar sejak subuh hingga maghrib, namun dia memang sejak bayi selalu kami libatkan dalam kegiatan2 rutin di rumah kami di bulan suci itu.
Bangun di waktu sahur yang memang sudah menjadi kebiasaan bayi kebanyakan merupakan salah satu waktu favoritnya. Mungkin dia saat bayi senaaaang banget karena ternyata seluruh anggota keluarga menemaninya bangun dini hari di bulan itu. Hahaha.........secara sambil menyiapkan makan sahur, saat makan sahur, maupun menunggu subuh kami semua mengajaknya bercanda, bermain, bercerita, pokoknya dia selalu jadi pusat perhatian.
Siang hari....meski dia belum puasa bener, tapi selalu kuceritakan tentang puasa di bulan Ramadhan, kenapa kami semua tidak makan minum, dll....sehingga diapun setelah bisa bicara (usia 1 th) mulai bilang;"Adek puasaaaaa........" pada siang hari di bulan Ramadhan jika tidak sedang minum ASI. Hahaha......saat dia menikmati ASInya ya dia cuek aja tetep netek, lalu mas2nya godain; "Katanya puasaaaa???" maka dia hanya senyum2 sambil tetep ncut2 dan meluk aku erat karena masnya godain seolah berusaha lepasin. Lalu selesai ber ASI ria dia akan jalan tertatih2 sambil teriak lagi;"Adek puasaaaaaa........." sampai mas2nya gemes dan berebutan menciumi pipi chubynya.
Saat kami menyiapkan makanan berbuka, dia ikut sibuk seolah yang pailng berkepentingan sehingga paling membuat berantakan dapur. Hahaha........tentu saja mas2nya tak lupa mengambil dengan semena2 upah membantuku menyiapkan makanan berbuka, upah cium adek! Teriakan2 lucu selalu terdengar di dapur pada bulan itu.
Adzan Magrib.......................waaaa dialah yang paliiing heboh ingin berbuka, menyerbuku minta ASI! Hahaha......mas2nya pasti ketawa penuh kegemesan. "Hoooiiiiii.......................adek tuh seharian kan juga sudah netek, sok buka puasa gitu sih?" dan si cantik dengan tenangnya menikmati ASI sambil tangan mungilnya memegangi jempol kakinya sendiri, karena mas2nya sibuk berbuka sehingga tidak ada yang sempat gangguin dia.
Shalat tarawih pun dia tidak ketinggalan ikut ke masjid, mondar mandir pulang tentu saja. Akibatnya.......salah seorang masnya, aku, atau ayahnya akan ikut mondar mandir antara rumah dan masjid demi jagain dia. Shalat tarawih akan dilakukan di rumah sebelum tidur atau sebelum sahur oleh yang mondar mandir nemeni princess. Ya, kami selalu ikhlas berkorban melakukan hal seperti ini untuk semua berlian kecil kami yang manapun mereka. Dan Alhamdulillah mereka pun melakukan hal yang sama untuk adik2nya. Rela mondar mandir dan lalu shalat sendirian, demi membuat si kecil menikmati suasana bulan indah itu tanpa tekanan apapun. Sehingga berlian2 kami, semuanya, sangat menikmati bulan Ramadhan tanpa kami harus memaksa, memberi hadiah, apalagi mengancam mereka untuk puasa. Mereka puasa bertahap, sesuai kemampuan, hingga saat sudah datang wajibnya mereka sudah melakukannya secara penuh tanpa harus disuruh.
Kini berlian sulungku sudah akan mengalami Ramadhan keempat di benua lain, saat summer dimana siang sangat panjang, puasa sejak jam 04.00 hingga jam 22.00, sendirian di tengah orang yg tidak berpuasa, sering malam tidak sempat tidur karena berdekatannya waktu magrib, tarawih, karena dia harus jalan beberapa blok untuk shalat tarawih bejama'ah di
sebuah tempat yang difungsikan sebagai masjid oleh beberapa muslim di
sana, lalu pulang ke apartemennya untuk makan sahur, lalu subuh, dan semua dia lakukan penuh tanpa bolong tanpa keluhan apapun. SENDIRIAN...... Ya Allah berkahi dia, lindungi dia, sayangi dia. *gak kuasa aku membendung airmataku saat menuliskan hal ini*
Subhanallah.......aku sungguh bangga padanya. Dia sangat hebat!! Rindu sekali aku ingin menemaninya berpuasa di sana, saat summer, saat siang begitu panjang, saat malam tidak sempat tidur . Berlianku......teruslah berkilau terangi dunia akhiratmu. Allah selalu bersamamu sayangku.........
Dan dengan riang Pricess cantik kami menyanyikan "Ramadhan sebentar lagiiii.........." yang waktu dia masih belum lancar bicara dulu menyebutnya dengan AMAZON. Jadi.................Amazon sebentar lagi...............begitu dulu dia teriak dan langsung terbirit2 lari ke arahku minta perlindungan dari serbuan ciuman mas2nya.
Selamat menyambut datangnya bulan suci Ramadhan temans.......mohon maaf lahir batin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar